Lamurionline.com--Banda Aceh, 18/12 (Antara) - Gubernur Aceh Zaini Abdullah menyatakan perlu kerja sama semua komponen untuk meningkatkan mutu pendidikan di provinsi ujung paling barat Indonesia itu.
"Kita perlu melaksanakan langkah-langkah komprehensif dan membangun kerja sama dengan semua lembaga untuk sektor pendidikan," katanya dalam pidato tertulis dibacakan Asisten II Said Mustafa di Banda Aceh, Rabu.
Dalam membuka lokakarya pengesahan rencana kerja dan draf laporan awal program penelitian kebijakan pendidikan di Aceh ia mengatakan kerja sama sektor pendidikan yang telah dilaksanakan dapat terus ditingkatkan di masa mendatang.
Menurut dia, peningkatan mutu pendidikan akan menghasilkan generasi bangsa terbaik untuk bersaing di berbagai bursa tenaga kerja dalam dan luar negeri.
Karenanya, peningkatan mutu pendidikan akan menjadi salah satu upaya mewujudkan Aceh sebagai salah satu pusat pendidikan di Tanah Air.
Ia menambahkan, lokakarya tentang pendidikan tersebut diharapkan juga mampu memberikan rekomendasi dalam membangun sektor tersebut ke arah lebih baik.
Dijelaskannya program penelitian kebijakan pendidikan di Aceh yang didanai UniEropa dan Pemerintah Australia sekitar satu juta dolar Amerika Serikat tersebut salah satunya bertujuan meningkatkan mutu dan relevansi sekolah menengah kejuruan di Aceh.
Pihaknya berharap dengan adanya kegiatan tersebut dapat memberikan masukan terhadap kebijakan, perencanaan dan pengelolaan pendidikan.(Muhammad Ifdhal)