Foto : Sayed |
Lamuri
– Sukamakmur. Redaksi Buletin Lamuri menjadi
narasumber pada kegiatan
ekstrakurikuler Jurnalistik di Pesantren Imam Syafi’i, Sibreh, Aceh Besar, Sabtu
(11/4).
Materi Jurnalistik yang dibimbing Pembina Buletin Lamuri, Drs Sayed Muhammad Husen
itu diikuti siswa esktrakurikuler
pesantren tersebut . Pemimpin Redaksi
Buletin Lamuri, Abrar
menjelaskan tentang awal mula berdirinya Buletin Lamuri dan berbagai tantangan
yang dihadapi para redaksi hingga proses sirkulasi bulletin di Aceh Besar .
Herman Hilmi selaku Penanggung Jawab Lamuri pada seminar itu mengajak para siswa untuk memotivasi diri
dengan menulis dan menjelaskan peran media dan internet dalam memberikan
informasi dan pencerahan kepada publik.
Sementara itu Layouter Lamuri Adia Mirza
menjelaskan tentang tata cara penulisan, teknik melayout, memilih tampilan dan
software yang baik dan sederhana dalam menerbitkan sebuah bulletin. “Peran
internet dan kemauan yang keras untuk mengenalkan ke public juga merupakan alternatif
terbaik sebuah media, misalnya mengoptimalkan pemakaian jejaring social Facebook
dan Twitter untuk share informasi dan mengenalkan media yang kita geluti”
katanya.
Di samping itu para siswa
ekstrakurikuler Pesantren Imam Syafi’i ini juga telah memulai kegiatan
jurnalistik melalui mading, dan kedepan berencana menerbitkan sebuah bulletin PIS
Journal. Semoga. (Abr/Hrn/Ad)