Direktur DQA, Ustaz Hajarul Akbar Al Hafiz MA (baju putih) menyerahkan cendera mata Kepala Badan Diklat Kejaksaan Republik Indonesia Setia Untung Arimuladi, SH, M.Hum, didampingi Kajati Aceh Irdam, SH, MH, dan Aspidum Kejati Aceh Muhibuddin, SH, MH melakukan kunjungan ke Dayah Darul Quran Aceh (DQA) yang berdomisili di jalan Banda Aceh-Medan, Km 19,5 Gampong Tumbo Baro, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, Selasa (11/02/2020) sore. dok. IST
LAMURIONLINE.COM I KUTA MALAKA - Kepala Badan Diklat Kejaksaan Republik Indonesia Setia Untung Arimuladi, SH, M.Hum, didampingi Kajati Aceh Irdam, SH, MH, dan Aspidum Kejati Aceh Muhibuddin, SH, MH melakukan kunjungan ke Dayah Darul Quran Aceh (DQA) yang berdomisili di jalan Banda Aceh-Medan, Km 19,5 Gampong Tumbo Baro, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, Selasa (11/02) sore.

Kedatangan para pejabat kejaksaan tersebut disambut langsung Direktur DQA, Ustaz Hajarul Akbar Al Hafiz MA bersama pengurus DQA dan beberapa kepala Lembaga.

Untung Arimuladi mengatakan kunjungannya itu dalam rangka silaturrahmi dan menjalin komunikasi dengan Dayah DQA. Ia juga berharap dayah atau pondok pesntren dapat melahirkan para hafizh Quran yang handal di berbagai bidang disiplin keilmuan. Dengan demikian para alumninya diharapkan dapat membangun bangsa ini dalam bingkai kebangsaan dan keutuhan NKRI dengan nilai-nilai keislamannya. 

“Pendidikan agama yang kuat dan dibarengi dengan keilmuan berbagai disiplin ilmu sangatlah penting guna untuk keberlangusngan kepemimpinan bangsa di masa yang akan datang, baik skala nasional dan internasional. Semoga kedepannya DQA akan berkembang pesat dan melahirkan generasi qurani yang berguna bagi agama, nusa dan bangsa,” kata Untung Arimuladi.

Asisten Pidana Umum Kejaksaan Tinggi Aceh Muhibuddin SH, MH juga memperkenalkan rombongan yang ikut dalam kunjungan ini, antara lain  Kepala kejaksaan Negeri Banda Aceh, Erwin Desmand, SH, MH, dan Kepala kejaksaan Negeri Abdya, Nilawati, SH., MH.

Sementara itu Direktur DQA, Ustaz Hajarul Akbar Al Hafiz MA sangat berterima kasih dan mengapresiasi kunjungan Kepala Badan Diklat Kejaksaan RI bersama rombongan tersebut. Ia berharap DQA akan dapat bekerjasama dengan berbagai pihak demi kemajuan pendidikan anak bangsa di masa mendatang.

“Kunjungan silaturrahmi dari berbagai pihak, sebagaimana yang dilakukan pejabat tinggi kejaksaan akan menambah motivasi dan semangat bagi kami para pendidik di DQA untuk menanamkan nilai kebangsaan dan cinta tanah air. Selain itu juga memperkuat tekad untuk membangun bangsa dengan nilai nilai keislaman melalui jalur pendidikan kepada calon pemimpin bangsa dari sejak usia dini,” pungkas Ustaz Hajarul Akbar.

Dalam kesempatan tersebut Ustaz Hajarul dan para santri mendoakan para pejabat kejaksaan selalu mendapat pertolongan Allah SWT dalam mengemban amanah sebagai penegak hukum yang sangat berat. Juga  berharap kedepannya akan ada alumni dayah/pesantren yang hafizh Al Quran yang berkesempatan menjadi pejabat tinggi di kejaksaan. (murdani/rel)
SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top