dok. KMA Yordania
LAMURIONLINE.COM | INTERNASIONAL - Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Yordania menyambangi Markaz Mukhoyyam Ghozzah Lilkhidmaatil Mujtama’iyyah (Pusat Pengungsian Gaza Untuk Layanan Masyarakat), Minggu (30/08) dimana para pengungsi Palestina menetap, mukhayyam yang terletak di kota Jerash, tak jauh dari ibu kota Yordania, Amman.

Bantuan yang disalurkan berupa Pakaian musim panas dan musim dingin; seperti baju, selimut, jaket, celana dan lainnya. Bantuan lainnya berupa mainan anak anak seperti sepeda, bola, mobil mobilan dan boneka. 

"Kita juga ikut menyalurkan bantuan sembako berupa beras, susu, teh, gula, sarden,  dan lainnya kepada pengungsi Palestina" ujar Ismu Ridha, selaku ketua KMA Yordania.

Distribusi bantuan kemanusiaan ini terlaksana berkat kerja sama KMA Yordan dengan Mahasiswa Irbid dan Tim Peduli.

Ini merupakan agenda penting KMA Yordan,  sebut Ismu, sebab Yordania merupakan salah satu negera penampung pengungsi Palestina dan Suriah terbesar di dunia, sehingga ke depan agenda kemanusiaan seperti ini terus berlanjut dalam upaya meringankan beban hidup pengungsi Suriah dan Palestina yang kini menetap di Yordan. 



"Insya Allah KMA Yordania siap menjadi panitia dan fasilitator dalam agenda-agenda kemanusiaan seperti ini ke depannya" ujar Ismu Ridha didampingi Koodinator Lapangan, Ihtisyam.

Adzan Mahdi, selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa acara ini dapat terlaksana dengan sukses berkat kerja sama semua pihak, khususnya mahasiswa Yarmouk University yang ada di Kota Irbid, anggota KMA dan kawan kawan dari Tim Peduli.  

"Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh donatur, baik yang berada di Yordan maupun yang berada di Indonesia" tutup Ismu Ridha, Ketua KMA Yordania. (*)
SHARE :
 
Top