Oleh: Abu Lampanah

Islam memberi penghargaan yang tinggi terhadap etos kerja dan usaha apapun yang dilakukan manusia untuk menghidupi diri dan keluarganya. Penghargaan itu dalam bentuk pahala yang diterima dari ikhtiar yang dilakukan atau aktivitas sehari-hari dalam mencari nafkah, misalnya. 

Bisa jadi kadang seseorang merasa lelah melakukan berbagai aktivitas karier, dakwah atau bekerja keras memenuhi nafkah keluarga, semua itu akan mendapat imbalan penghapusan dosa dari Allah Swt. Yang penting sesuatu yang dikerjakan semata-mata karena Allah Swt dan tak ada maksiat terhadapNya. 

Rasullah saw bersabda: "Tidaklah seorang Muslim tertimpa suatu kelelahan, atau penyakit, atau kehawatiran, atau kesedihan, atau gangguan, bahkan duri yang melukainya melainkan Allah akan menghapus kesalahan-kesalahannya karenanya." (HR. Al-Bukhari no. 5642 dan Muslim no. 2573)

Dalam konteks hadis ini, Allah akan mengampuni dosa-dosa kecil, sementara dosa besar haruslah melakukan taubat nasuha. Dosa besar adalah dosa yang ada ancamannya di dunia atau akhirat, larangan (had) atau laknat dan sebagainya.

Allah Swt berfiman: "...Dan bertobatlah kamu semua kepada Allah, wahai orang-orang yang beriman, agar kamu beruntung."(QS. An-Nur 24: 31)

Allah Swt akan mengampuni dosa-dosa akibat maksiat kepada Allah Swt, sementara dalam konteks muamalah, dosa-dosa kepada manusia, memerlukan upaya minta maaf kepada yang bersangkutan. Atau melakukan perdamaian. 

Pengampunan dosa akibat kelelahan, penyakit yang diderita, kekhawatiran terhadap sesuatu, kesedihan, dan berbagai gangguan dalam hudup ini adalah bentuk penghargaan Allah Swt terhadap kelemahan fisik dan jiwa manusia. Penghargaan itu diberikan kepada orang-orang takwa yang senantiasa melaksanakan perintah dan meninggalkan laranganNya. Allah Swt menghibur hambanNya dengan menghapus dosa-dosa. 

Dengan semangat ini, orang beriman memiliki motivasi untuk bekerja keras dan tahan terhadap berbagai penderitaan. Masalah-masalah dalam hidup ini diselesaikan dengan baik, dengan harapan mendapat rahmat dan ampunan Allah Swt.

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top