LAMURIONLINE.COM I JORDANIA - Mahasiswa asal Aceh berhasil meraih gelar doktor pada Jurusan Tafsir dan Ulumul Qur’an, Fakultas Syariah dan Dirasah Islamiyah Qism Ushuluddin, Universitas Yarmiuk - Jordania. Namanya Ismu Ridha, putra seorang petani yang berasal dari Indrapuri, Kabupaten Aceh Besar.

Pada Senin, 9 Januari 2023 waktu Jordania, Ismu Ridha berhasil mempertahankan disertasinya selama dua jam setengah yang berjudul: Hadisul Qur’an ‘Anil Qur’an min Khilali Tafsir Adh-Dhilal li Sayyid Quthb: Dirasah Tahliliyyah di depan tim penguji. 

Para penguji adalah guru besar di bidang tafsir, yaitu, Prof. Dr. Manshur Mahmud Abu Zinah, Prof. Dr. Yahya Syathnawi, Prof. Dr. Muhamadil Jamal dan Prof. Dr. Jihan Nashirat. 



Sidang ini berlangsung di aula Fadhl Hasan Abbas, Kulliat Syariah wa Dirasah Islamiyah yang juga turut disaksikan oleh mahasiswa dari beberapa Negara seperti Malaysia, Thailand, India dan Kuwait.

Dengan raihannya ini, Ismu Ridha menjadi mahasiswa pertama asal Aceh yang meraih Doktor di bidang Tafsir dan Ulumul Qur’an di Jordania, dan juga menjadi mahasiswa pertama Aceh yang meraih doctor di Yarmouk University. 

Selanjutnya, Ismu Ridha yang kini juga aktif sebagai Dosen PNS Universitas Teuku Umar, Meulaboh  juga menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua pihak, terutama kepada LPDP yang sudah memberikan fasilitas beasiswa secara penuh kepadanya selama empat tahun, begitu juga kepada keluarga yang terus memberikan doa dan semangat serta juga kepada masyarakat Aceh yang telah memberikan dukungan dan supportnya dalam menyelesaikan program doctoral ini.*

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top