lamurionline.com -- Aceh Besar - Ketua Forum Ukhuwwah Qari dan Hafizh Aceh (FUQAHA), T. Mardhatillah, SHI, MH, memberikan tausiyah Ramadhan pada pelaksanaan shalat tarawih sekalian dengan menjadi Imam Shalat di Masjid Besar Abu Indrapuri, Kabupaten Aceh Besar, Sabtu (01/04/23).

Dalam ceramahnya yang hanya berdurasi 15 Menit, Ketua FUQAHA mengatakan bahwa tujuan kita berpuasa selain untuk menjalankan kewajiban kita sebagai Umat Muslim, juga agar kita menjadi hamba Allah yang bertaqwa.

“Dalam bulan Ramadhan ini perlu kita tingkatkan setidaknya 3 (tiga) amalan pokok, yang pertama perbanyak ibadah shalat terutama shalat sunah rawatib yang di lakukan setelah dan sebelum shalat wajib, banyak yang belum mengatahuinya bertapa banyaknya pahala kalau kita melakukannya di bulan yang penuh berkah ini”.

Kita bandingkan dengan shalat sunah terawih masih banyak pahala shalat sunah rawatib bila kita lakukan dengan rutin di bulan Ramadhan dan juga di ikutin setelahnya nanti. Ibadah yang kedua adalah meningkatkan interaksi kita dengan Al Qur'an salah satunya dengan membaca Al-Qur’an di bulan ini sangat – sangat banyak pahalanya, apalagi kita bisa mengkhatamkan Al-Qur’an di bulan ini.

Sedangkan yang ketiga adalah memperbanyak bersedekah dalam bulan yang penuh dengan rahmad ini, mari kita tingkatkan ibadah – ibadah yang membuat Ramadhan kita tahun ini menjadi lebih baik dari Ramadhan tahun sebelumnya, dan seandainya ini menjadi Ramadhan terakhir kita, maka semoga Ramadhan ini menjadi Ramadhan Terbaik dalam sejarah kehidupan kita, pungkasnya.(Cek Man)

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top