Ketua Panitia, Fitriani SHum didampingi Kepala Madrasah, Nurharlina SPdI dan Bendahara, Tuti Nurliana SPd mengatakan bahwa study wisata tersebut merupakan salah satu program madrasah. Selain menyegarkan semangat siswa dengan belajar di luar madrasah, perjalanan menuju Takengon tersebut menjadi salah satu media pembelajaran.
“Takengon merupakan salah satu tujuan yang selain menyenangkan dengan berbagai wahana juga memiliki nilai edukasi budaya, tempat asal tari saman yang mendunia dan diakui UNESCO. Selain itu anak-anak bisa melihat-lihat keindahan pesona laut tawar dari dekat dan melihat Kota Takengon nan indah dari puncak wisata Bur Telege,” ujar Fitriani.
Selain itu rombongan juga mengunjungi Masjid Ruhama yang terkenal dengan arsitektur indahnya dan terletak di pusat kota Takengon.
“Siswa mengerjakan shalat asar di sana. Sekaligus menjadi praktik pembelajaran fikih secara langsung,” tambahnya.
Bagi para siswa, kegiatan study wisata merupakan momen yang paling dinantikan. Selain kebersamaan dan keakraban sesama siswa, study tour memberikan berbagai pengalaman menyenangkan. Salah satunya diungkapkan oleh M Luthfi Hadi.
“Berkesan dan masih sering teringat tingkah lucu teman-teman belajar di luar kelas,” ujar Luthfi
Selain itu suasana selama perjalanan juga memberikan kesan tersendiri bagi para siswa.*
0 facebook:
Post a Comment