lamurionline.com -- Aceh Besar -- Dalam rangka meningkatan kemampuan berbahasa Arab, Dayah Madrasah Ulumul Quran (MUQ) Pagar Air- Aceh resmi menandatangani Memorendum of Understanding (MoU) dengan Darul Lughah Al Arabiyah, yang bertempat di ruang kerja Rais 'Am Dayah MUQ Pagar Air, Kamis 4 Mai 2023.
Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Bahasa dan Kitab Turast Dayah MUQ Pagar Air, Ust. Zainuddin Arif, S.Pd, Kamis (4/5) mengatakan, kegiatan yang bekerjasama dengan Darul Lughah Al Arabiyah ini Insya Allah akan dilaksanakan selama 20 hari, yang dimulai pada tanggal 25 Mai sampai dengan 15 Juni 2023 yang mengikut sertakan sebanyak 50 orang santri.
Lebih lanjut Ust.Zainuddin mengatakan bahwa dalam kerjasama ini Darul Lughah Al Arabiyah akan membantu mendatangkan guru/tentor profesionalnya sebanyak 3 orang ke Dayah MUQ Pagar Air.
Ia juga menjelaskan bahwa para santri yang akan mengikuti karantina bahasa nantinya akan dilakukan penyeleksian terlebih dahulu, mereka betul-betul memiliki kemampuan dan kemauan yang serius dalam belajar bahasa Arab, dan mereka juga dipisahkan dengan santri-santri lainnya seperti kamar tidur, ruang belajar, dan lain-lain, hal ini dilakukan agar hasil yang diperoleh nantinya bisa lebih maksimal dan sesuai dengan harapan kita bersama, pintanya.
Ust. Zainuddin juga menambahkan bahwa ini merupakan awal yang baik dalam rangka memajukan bahasa Arab di Dayah MUQ Pagar Air-Aceh. Dan ini juga akan menjadi modal utama bagi santri yang akan melanjutkan kuliah ke timur tengah ketika mereka tamat dari MUQ nantinya.
"Saya akan terus memantau dan mengawasi langsung program/kegiatan karantina ini hingga selesai nantinya," kata Ust.Zainuddin.
Direktur Darul Lhugha Al Arabiyah, Ust. Muhammad Yasir, S.Kom.I, MA, mengatakan sangat bangga dan senang bisa bekerjasama dengan Dayah MUQ Pagar Air, mungkin ini salah satu pengabdian saya sebagai alumni yang pernah menimba Ilmu di Dayah MUQ Pagar Air, ucapnya.
Lebih jauh ust yasir mengatakan bahwa Ma'had Aly Darul Lughah Al Arabiyah Banda Aceh telah menjalin kerjasama dengan Dayah Madrasah Ulumul Quran Pagar Air (MUQ) Pagar Air dan akan menempatkan beberapa mahasiswa/I Program Profesi 1 tahun I'dad Mu'allimin untuk pelaksanaan Praktek Lapangan (PPL).
Alhamdulillah tahun ini Program Profesi 1 tahun I'dad Mu'allimin akan melepaskan 41 Mahasiswa/I yang terdiri dari 27 Mahasiswa dan 14 Mahasiswi untuk melaksanakan Praktek Lapangan (PPL) di 2 Pondok Pesantren luar Aceh dan 18 Pondok Pesantren di Aceh.
Adapun Mahasiswa/I yang akan melaksanakan PPL di pondok pesantren luar Aceh berjumlah 3 orang dan 38 orang di Pondok Pesantren Aceh.
Sementara Rais 'Am Dayah MUQ Pagar Air, Drs.Ust.H.Sualip Khamsin mengatakan sangat senang dan bangga memiliki anak didiknya yang mampun mendirikan lembaga Ma'had Aly Darul Lughah Al Arabiyah ternama yang dikenal sukses dalam menjalankan program-programnya baik di tingkat Daerah, Nasional bahkan Internasional. Ucapnya..
Ust. Sualip juga mengatakan ini merupakan kerjasama perdana dengan Darul Lughah Al-Arbiyah, mudah-mudahan dengan metode dan keilmuan yang diberikan oleh Darul Lughah nantinya bisa sukses dan bisa menghasilkan santri-santri Dayah MUQ Pagar Air disamping mampu menghafal Al Quran 30 Juz juga memiliki kemampuan Bahasa Arab yang unggul.
Pimpinan Dayah MUQ Pagar Air, juga berharap kerjasama dengan Darul Lughah Al Arabiyah Insya Allah bisa berlanjut, kedepannya tidak hanya untuk santri saja, tapi juga untuk guru-guru dan karyawan semuanya, pintanya. (Cek Man/RYN)
0 facebook:
Post a Comment