lamurionline.com -- Aceh Besar - Rapat Koordinasi Rencana Kerja Anggaran Satuan Kerja (RKA-SK) tahun anggaran 2025 secara resmi dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Aceh Besar, H Saifuddin, SE. Acara ini digelar di Pulau Panjang Pulau Banyak, Aceh Singkil, Senin, 5 Februari 2025, sebagai bentuk silaturahmi dan keindahan alam.
Dalam sambutannya, Saifuddin menyampaikan keputusannya untuk menggelar rapat di Pulau Banyak sebagai cara untuk kembali bersilaturahmi dengan keluarga besar Kementrian Agama Kabupaten Aceh Singkil. Ia juga berharap agar peserta dapat menikmati keindahan gugusan pulau Banyak, yang dianggapnya lebih mempesona dari Pantai Kuta di Bali.
Kepala Kemenag Aceh Besar juga mengajak seluruh peserta rapat untuk mengikuti acara dengan seksama dan berkontribusi dalam melahirkan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu, rapat ini juga menjadi forum evaluasi terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan, dengan harapan penyusunan kegiatan mendatang dapat lebih baik tanpa banyak revisi.
Acara pembukaan turut dihadiri oleh Kepala Kemenag Aceh Singkil, H Azhar MA, yang menyampaikan selamat datang kepada seluruh peserta. Ia mengajak mereka untuk merasakan betah berada di Pulau Banyak sambil menikmati keindahan alam sebagai anugerah dari Allah SWT.
Kasubbag TU Kemenag Aceh Besar, selaku ketua panitia pelaksana, melaporkan bahwa kegiatan RKA-SK diikuti oleh 100 peserta, terdiri dari kepala seksi, kepala madrasah, kepala KUA, dan pengelola keuangan. Kegiatan ini akan berlangsung selama 4 hari, dari tanggal 4 hingga 7 Februari di Pulau Panjang, Kecamatan Pulau Banyak, Kabupaten Aceh Singkil.
Sebagai penghargaan, hadiah purna bakti diberikan kepada Drs H Imran, kepala penyelenggara Zakat dan Wakaf di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar.(Cek Man/*)
0 facebook:
Post a Comment