lamurionline.com -- Banda AcehKetua DPRK Banda Aceh, Irwansyah, ST, mengadakan acara silaturahmi dan coffee morning bersama awak media di Warung Kopi Bang Coy (Sekber Jurnalis), Jalan SA Mahmudsyah, Banda Aceh, pada Selasa (12/11/2024). Acara ini dihadiri oleh sejumlah wartawan dari berbagai media dan asosiasi pers, termasuk Ketua PWI Aceh, Nasir Nurdin.

Dalam sambutannya, Irwansyah yang baru dilantik sebagai Ketua DPRK Banda Aceh pada 14 Oktober lalu menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mempererat sinergi antara lembaga DPRK dan awak media untuk membangun Banda Aceh. Ia menekankan pentingnya peran media dalam menyampaikan informasi yang edukatif kepada masyarakat, terutama menjelang Pilkada serentak pada 27 November 2024 mendatang.

“Pembangunan Banda Aceh memerlukan dukungan dari berbagai elemen, termasuk dari para wartawan. Sinergi yang kita bangun ini bertujuan agar masyarakat semakin cerdas dalam menghadapi Pilkada, serta terhindar dari praktik politik uang yang dapat merusak demokrasi,” ujar Irwansyah.

Irwansyah berharap agar media turut mengedukasi masyarakat dalam memilih calon pemimpin yang kompeten dan memiliki visi membangun kota. Ia menekankan bahwa masyarakat tidak seharusnya memilih pemimpin hanya karena iming-iming uang, melainkan karena kemampuan dan komitmen calon tersebut dalam memajukan Banda Aceh.

Awak media yang terdiri dari wartawan lintas media dan asosiasi pers, tampak serius menyimak sambutan Ketua DPRK Banda Aceh, Irwansyah ST, pada acara Silaturahmi dan Coffe Morning, di Warung Kopi Bang Coy (Sekber Jurnalis), Jalan SA Mahmudsyah, Banda Aceh, Selasa (12/11/2024). FOTO/ILHAM RAMADANI

Kota Banda Aceh, yang dihuni lebih dari 250 ribu jiwa, masih menghadapi sejumlah tantangan yang memerlukan sinergi antara pemerintah dan masyarakat. Irwansyah menekankan pentingnya kolaborasi antara eksekutif dan legislatif yang harmonis demi terciptanya pembangunan yang berkelanjutan di Banda Aceh.

“Saya berharap terpilihnya pemimpin daerah yang bisa menjalin hubungan baik dengan DPRK akan memudahkan pembangunan Banda Aceh ke depan, sehingga kota ini bisa berkembang lebih maju,” pungkas Irwansyah.

Dengan semangat kebersamaan ini, Irwansyah optimis sinergi antara DPRK dan media akan mendorong pembangunan yang lebih baik di Banda Aceh dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2024.(Cek Man/*)

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top