lamurionline.com -- Aceh Besar – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 10 Aceh Besar bekerja sama dengan Kutaradja Fried Chicken mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pembuatan Ayam Goreng Crispy untuk siswa-siswi kelas 5. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yaitu pada Rabu dan Kamis, tanggal 6-7 November 2024, sebagai bagian dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema kewirausahaan.
Kepala MIN 10 Aceh Besar, Hardini, S.Pd.I, menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk melatih jiwa kewirausahaan atau entrepreneurship para siswa. “Kami berharap, ketika lulus dari madrasah ini, para siswa sudah memiliki bekal keterampilan hidup atau life skill yang dapat bermanfaat bagi masa depan mereka,” ujar Hardini.
Dalam pelaksanaan Bimtek ini, proses pembuatan ayam goreng crispy dibimbing langsung oleh Manajer Area Kutaradja Fried Chicken cabang Seutui, Pak Rio, beserta stafnya. Para siswa dengan antusias belajar mengolah ayam, mulai dari persiapan bahan, pengolahan, hingga penggorengan yang tepat agar menghasilkan ayam goreng yang renyah dan lezat.
Kegiatan Bimtek ini diakhiri dengan sesi makan bersama, di mana para siswa menikmati ayam goreng yang mereka buat sendiri. Keceriaan tampak jelas pada wajah para siswa yang bangga dengan hasil karya mereka.
Dengan adanya program ini, MIN 10 Aceh Besar berharap para siswa tidak hanya mendapatkan pengetahuan akademis, tetapi juga keterampilan praktis yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari serta menumbuhkan minat wirausaha sejak dini.(Cek Man)
0 facebook:
Post a Comment