LAMURIONLINE.COM I BAND ACEH
– Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) menggelar Sidang Rapat Kerja (Raker) guna membahas dan mengesahkan program kerja untuk periode kepengurusan Kabinet Seuramoe Meugah. Acara ini berlangsung pada Rabu, 19 Maret 2025, dengan sistem persidangan yang dipimpin oleh Ketua Senat Mahasiswa (SEMA) FTK, Ilham Manziz, selaku presidium sidang 1, didampingi oleh Wakil SEMA, M. Fajrol Fatahillah, sebagai presidium sidang 2, dan Sekretaris Furqan Khalid sebagai presidium sidang 3. Sidang diawali dengan pemaparan tata tertib oleh Ketua SEMA sebelum berlanjut ke sesi pembahasan utama.  

Setelah pembukaan sidang oleh Ketua SEMA FTK, rapat kerja dilanjutkan oleh Ketua DEMA FTK, Al Ghifari Fandra, yang memimpin pengesahan program kerja setiap departemen. Dalam sambutannya, Al Ghifari menegaskan bahwa pembahasan program kerja ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas mahasiswa, khususnya di lingkungan FTK, agar lebih maju dan unggul di masa depan. Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara mahasiswa dan organisasi kemahasiswaan dalam merealisasikan program yang telah dirancang.  

Sidang Raker DEMA FTK ini menjadi momentum penting bagi pengurus dalam menyusun langkah strategis guna menjalankan program-program yang berdampak bagi mahasiswa dan institusi. Dengan semangat kolaboratif, para peserta sidang menyepakati berbagai inisiatif yang diharapkan dapat memperkuat peran DEMA FTK dalam mendukung pengembangan akademik dan non-akademik mahasiswa. 

Editor: Cek Abrar

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top