LAMURIONLINE.COM | ACEH BESAR
- Tim Kafilah Gampong Lampanah Tunong, berhasil meraih juara umum pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke 45 se Kemasjidan Asy Syuhada Lampanah, Indrapuri, Aceh Besar.

Penutupan MTQ Ke 45 ini yang diselenggarakan remaja masjid, dalam rangka menghidupkan syiar dan melatih bakat anak digelar di halaman Masjid setempat, dan turut dihadiri Anggota DPRA, Hasballah SAg yang juga putra Lampanah. 

Kafilah Lampanah Tunong berhak atas juara umum dengan perolehan nilai 48, sementara di posisi kedua diraih Kafilah Gampong Lampanah Baro dengan nilai 45 dan juara ketiga Kafilah Gampong Lampanah Ranjo dengan total nilai 41, disusul Lampanah Teungoh dan Lampanah Dayah. Keputusan juara dibacakan Koordinator Dewan Hakim, Ustad Ahmad Afdhil SE.

Sementara Ketua Panitia MTQ se Kemasjidan Asy Syuhada Lampanah, Rahmat Hidayat menyampaikan, dalam kegiatan ini ada delapan cabang yang diperlombakan,  yaitu Shalat Jenazah, Cerdas Cermat Agama, Syarhil, Doa Sehari-hari, Tartil, Tilawatil Quran, Tahfizhil Qur'an dan Lomba Adzan.

“Kami panitia mengucapkan terimakasih  kepada semua pihak  yang telah ikut membantu berpartisipasi dalam mensukseskan acara ini, kami harapkan dengan ada kegiatan ini bisa melahirkan bibit-bibit terbaik yang dapat mengamalkan ayat-ayat suci alquran,” harapnya.

"Selain pelaksanaan MTQ, kami juga melalukan donasi untuk anak yatim dan malam Kamis ini, 19 Maret kami juga akan melakukan penggalangan dana untuk Palestina yang turut diisi tausiah oleh syeh dari Palestina," ujar Rahmat didampingi Ketua Umum Remaja Masjid, Dian Maulidi.


Untuk santunan yatim, Dian menyebut donasi dikumpulkan dari masyarakat Lampanah dan program ini aktif berjalan hingga sekarang tidak hanya di bulan Ramadhan. Selain itu donasi yang terkumpul disalurkan setiap tiga bulan sekali. "Malam ini penyerahan santunan anak yatim dari masyarakat akan disalurkan imam masjid dan santunan dari DPRI Dek Gam akan disalurkan Imum Mukim Reukih," jelas Dian, kepada media ini, Minggu (16/3/2025) malam penutupan acara MTQ

Anggota DPRA, Hasballah SAg, pada kesempatan itu mengapresiasi kegiatan remaja masjid Asy Syuhada Lampanah. "Pemerintah sangat mendukung kegiatan syiar seperti ini. Saya apresiasi atas dukungan masyarakat dan kerja keras remaja masjid. Kita harapkan ke depan jangan hanya malam terakhir antusias warga hadir ke lokasi MTQ, kalau memungkinkan saat pengambilan juara didampingi orang tua, agar orang tua faham dan ikut tahu bagaimana anak-anaknya berjuang di atas pentas, karena ini suatu kebanggaan. Orang tua harus mendukung," ujar Hasballah sambil mengakhiri sambutan dengan sebuah pantun.





Dirinya turut mengajak para remaja dan anak muda untuk menjauh hal-hal negatif, seperti penggunaan narkoba dan segala bentuk penyakit masyarakat lainnya.

Sementara Imum Mukim Reukih, Mahya Zakwan SAg saat menutup kegiatan menginformasikan saat ini Kemukiman Reukih memiliki 25 gampong. Namun yang aktif menggelar MTQ hanya di Kemesjidan Lampanah, Lam Ilie dan Kemesjidan Lampupok serta Sihom. "Beberapa waktu lalu ada kemesjidan Aneuk Glee dan Lheue-Cureh. Mungkin tahun ini saya belum dapat informasi. Kita harapkan semua masjid atau gampong bisa menggelar kegiatan bermanfaat ini. Ini merupakan suatu kebanggaan dari Mukim Reukih, dan diikuti oleh mukim lainnya di Kecamatan Indrapuri, seperti Empee Ara dan Jruek," terang Mahya.

Mahya turut memberikan apresiasi kepada anggota DPRA, Hasballah yang selalu menyempatkan hadir di beberapa kegiatan MTQ baik pembukaan maupun penutupan. "Ini membuktikan bahwa pemerintah melalui DPRA ikut peduli dengan kegiatan positif dan syiar Ramadhan seperti ini," kata Mahya.

Warga Antusias

Pantauan media ini, ratusan warga antusias menyaksikan kegiatan penutupan di arena panggung utama. Beberapa warga bahkan menggelar tikar sebagai alas duduk. Arena pelaksanaan MTQ juga diramaikan oleh pedagang yang berjualan di sisi kiri dan kanan halaman masjid menambah ramainya suasana pelaksanaan MTQ Ke 45 di kemesjidan Asy Syuhada Lampanah. 





Masyarakat yang hadir tidak beranjak dari lokasi hingga penyerahan piala untuk para juara dan doa ditutup Tgk Baharuddin.

Hadir dalam sesi penutupan unsur Forkopimcam, Imam Masjid, Tgk Saifullah M Ali, pengurus BKM, Ketua LPTQ Indrapuri, Akhi Fakrizan, tokoh pemuda Lampanah, Husaini Arsyad ST, para keuchik, imam meunasah dan tokoh masyarakat setempat.

Liputan: Cek Abrar/Cek Man

Foto: Husban

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top