LAMURIONLINE COM | BIREUN - Menindaklanjuti Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor SE.13 Tahun 2025, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bireuen menggelar 300 kelompok majelis khataman Al-Qur’an secara serentak, Minggu, (16/3/2025), sebagai bagian dari program nasional 350.000 khataman Al-Qur’an dalam sehari.
Plt Kepala Kantor Kemenag Bireuen, Anis, menyampaikan, pelaksanaan khataman ini diikuti seluruh ASN, guru madrasah, penyuluh agama, hingga santri pondok pesantren di Bireuen. "Ini momentum meneguhkan kecintaan kita pada Al-Qur’an dan mempererat ukhuwah di bulan penuh berkah ini," ujar Anis.
Selain khataman, kata Anis, Kemenag Bireuen juga tengah mempersiapkan program santunan 250 paket dhuafa yang akan disalurkan dalam rangkaian Festival Ramadan yang direncanakan berlangsung pada 20 Ramadan mendatang. Kegiatan ini juga akan dirangkaikan dengan buka puasa bersama sebagai wujud nyata kepedulian sosial dan syiar Ramadan di lingkungan Kemenag Bireuen.
Dari data yang dihimpun, tambahnya, pelaksanaan khataman tersebar di berbagai titik, seperti 34 kelompok di KUA kecamatan, 14 kelompok di Madrasah Aliyah Negeri, dan 22 kelompok di Madrasah Tsanawiyah Negeri. Titik lainnya, 165 kelompok di Madrasah Ibtidaiyah Negeri, 34 kelompok oleh Penyuluh Agama Islam, 20 kelompok dari pondok pesantren, serta kelompok di masing-masing unit kerja Kemenag Bireuen. Total keseluruhan mencapai 300 majelis khataman Al-Qur’an.
“Melalui rangkaian ini, Kemenag Bireuen berharap Ramadan dapat menjadi momentum memperkuat ibadah, solidaritas sosial, dan budaya literasi Al-Qur’an di tengah masyarakat,” ungkap Anis. (Syahrati)
0 facebook:
Post a Comment