Camat Indrapuri, Irda Junaidi SE mewakili Bupati Aceh Besar membuka MTQ Ke X Tingkat Kemesjidan Baburridha Lam Ilie, Selasa (18/3/2025) malam.

LAMURIONLINE.COM | ACEH BESAR
- Bupati Aceh Besar, Syeh Muharram yang diwakili oleh Camat Indrapuri, Irda Junaidi SE, membuka MTQ Ke X Tingkat Kemasjidan Baburridha Lam Ilie, Selasa (1i/3/2025) malam.

Pembukaan MTQ yang sekaligus dengan peringatan Nuzulul Quran tersebut menghadirkan penceramah Tgk. Mukhtar Lamtadok yang merupakan alumni Dayah Ulee Titi.

Camat indrapuri yang mewakili Bupati Aceh Besar menyampaikan apresiasi luar biasa kepada panitia dan remaja masjid Baburridha Lam Ilie atas pelaksanaan MTQ yang sudah 10 kali ini. "Kami tahu bahwa ini perjuangan luar biasa dalam mempersiapkan acara ini. Namun kami yakin dengan sumber daya manusia yang ada di kemasjidan Lam Ilie akan berjalan lancar dan melahirkan generasi yang tangguh dan berakhlaq," ujar Camat Irda.

Tgk. Tajrian Al-Qautsar sebagai Ketua Panitia melaporkan bahwa ada 12 cabang yang di lombakan yaitu, cabang lomba Tilawah Kanak-kanak Putra dan Putri, Tilawah Remaja Putra dan Putri, Tahfiz Kanak-kanak putra dan Putri, Pidato kanak-kanak putra dan putri, Pidato remaja putri, Khutbah Jumat, Syarhil dan Fahmil Quran.

Sementara itu, Tgk Mukhtar Lamtadok sebagai penceramah  Nuzulul Quran menyampaikan tentang pentingnya menyiapkan generasi yang kuat dan tangguh. "Kita di larang membunuh anak anak karena takut miskin dan lapar, tapi yakinlah bahwa rizki manusia telah Allah SWT tetapkan jumlahnya, namun kita di wajibkan mengajarkan dan menyiapkan mereka sebaik mungkin. Karena kita dilarang meninggalkan generasi yang lemah. Insya Allah dengan kegiatan seperti ini bukti kita sudah berusaha untuk menyiapkan generasi terbaik," imbuhnya.



Sementara itu, Keuchik Gampong Seureumo selaku peraih kafilah peraih juara umum MTQ kesembilan tahun lalu optimis tahun ini bisa meraih kembali juara. "Gampong Seuremo sebagai juara umum MTQ ke 9 sangat yakin akan kembali mendulang piala dan membawa pulang juara umum. Apalagi beberapa malam yang lalu berhasil merebut juara umum di MTQ ke 33 tingkat kemasjidan At taqwa Lampupok. Insya Allah tim kami siap bawa pulang kembali juara umum," Kata M Basir Yusri, Keuchik Gampong Seuremo usai serah terima piala bergilir kepada panitia.

Imam Masjid Baburridha Lam Ilie, H. Suryadi Jamil, S. Ag. M. Pd mengucapkan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada remaja masjid, panitia, para keuchik, para koordinator gampong yang telah bekerja maksimal menyiapkan acara dan peserta. "Semoga menjadi jariah atas pengabdiannya, selanjutnya mengharapkan peserta terus berlatih menjadi terbaik," tutup Suryadi.*

SHARE :

0 facebook:

Post a Comment

 
Top