LAMURIONLINE.COM I PIDIE JAYA
– SMA Negeri Unggul Kabupaten Pidie Jaya menggelar berbagai kegiatan keagamaan dan sosial selama bulan Ramadan dalam rangkaian program Dinul Islam. Kegiatan yang berlangsung dari 6 hingga 20 Maret 2025 ini mencakup pembelajaran di bulan Ramadan, berbagi takjil, santunan yatim piatu, serta buka puasa bersama (Iftar Jama’i). Seluruh siswa kelas X, XI, dan XII mengikuti kegiatan ini dengan antusias sesuai dengan Surat Edaran Dinas Pendidikan Aceh dan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Pidie dan Pidie Jaya.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Pidie dan Pidie Jaya, Razali, S.Pd., M.Pd., turut hadir untuk memantau langsung pelaksanaan kegiatan di SMA Negeri Unggul Pidie Jaya. Dalam kunjungannya, ia meninjau proses pembelajaran Ramadan di mushalla sekolah serta kondisi fasilitas pendidikan yang membutuhkan perbaikan, seperti mushalla, aula, dan asrama. Ia berharap tahun 2025 ini perbaikan dapat segera terealisasi agar fasilitas dapat digunakan dengan lebih nyaman oleh siswa.

Selain kegiatan pembelajaran, aksi sosial seperti berbagi takjil dan santunan yatim piatu juga menjadi bagian penting dari program Dinul Islam. Pada 19 Maret 2025, pengurus OSIS dan ROHIS membagikan 70 paket takjil kepada pengguna jalan di sekitar lampu merah Jembatan Layang. Sementara itu, santunan diberikan kepada 21 siswa yatim piatu serta anak-anak karyawan sekolah. Dana santunan dikumpulkan melalui sumbangan siswa, dewan guru, staf sekolah, serta para donatur.




Erawati, S.Pd., selaku panitia santunan yatim piatu, mengungkapkan bahwa donasi yang terkumpul dari dewan guru mencapai Rp3.883.000,- dan digunakan untuk menyediakan paket santunan berupa kain sarung, sirup, minyak goreng, dan beras. Ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang berkontribusi, serta menegaskan bahwa kepedulian terhadap anak yatim memiliki banyak keutamaan, seperti yang disampaikan dalam berbagai hadis Nabi Muhammad SAW.

Kegiatan Dinul Islam ditutup dengan acara buka puasa bersama yang dihadiri oleh 138 peserta, termasuk dewan guru, staf, pengawas pembina, komite sekolah, perangkat desa, serta para siswa. Plt. Kepala SMA Negeri Unggul Pidie Jaya, Zulya Daini, S.Pd.I., M.Ed., menyampaikan rasa syukur atas kelancaran seluruh rangkaian kegiatan. Ia mengapresiasi kerja keras seluruh panitia dan berharap semangat berbagi dan kebersamaan ini dapat terus dilestarikan di tahun-tahun mendatang.

SHARE :

1 facebook:

 
Top